Beli Pupuk Jenderalium, Petani Otomatis Dapat Kartu BPJS Ketenagakerjaan
Yayasan Panglima Besar Jenderal Sudirman melalui program sosialnya akan memberikan program Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan bagi petani yang membeli pupuk jendralium.
Hal tersebut disampaikan Ketua Yayasan Panglima Besar Jenderal Sudirman, Bugiakso, saat memberikan sambutan pada peringatan Hari Pahlawan bersama petani di Markas Jenderal Sudirman Center, Sleman Yogyakarta, Selasa (10/11) sebagaimana dalam siaran persnya yang diterima SP, Selasa (10/11) malam.
Menurut Bugiakso, pupuk organik yang dibuat Yayasan Pangsar Soedirman ini diberi nama ‘Jenderalium’, keberadaan pupuk ini untuk membantu meningkatkan pengelolaan hasil pertanian, dengan menggunakan teknologi ultranano, penggabungan mikroba dan mineral pupuk ini sudah teruji sangat membantu petani.
Pupuk Jendralium sudah teruji secara empiris, sudah melalui riset sampai ada uji risetnya mendapat kelayakan dari Universitas Gajahmada, katanya. Distribusi pupuk Jendreralium sudah tersebar di 9 propinsi di Indonesia, dan sudah ada perwakilan di Kamboja.
Program yang dikelola BPJS Ketenagakerjaan adalah program kemanusiaan, sangat mulia untuk diikuti para petani yang notabene secara kesejahteraan masih di bawah, dengan menggandeng program BPJS Ketenagakerjaan bisa mengangkat kesejahteraan petani.
Dikatakan, setiap satu pupuk yang dibeli petani BPJS Ketenagakerjaan bantu proteksi jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian selama satu bulan. “Ini adalah kerjasama untuk program kemanusiaan, sesuai dengan cita cita panglima besar jenderal sudirman ‘rakyat tidak boleh menderita’, tegas Bugi.
Dokumentasi Penyerahan Kartu BPJS TK Informal dalam acara Program Peningkatan Kesejahteraan Rakyat.Sumber: Beritastu.com
Trackback from your site.